Jumat, 27 Januari 2017

Pantangan Makanan Setelah Operasi Batu Ginjal

Pantangan Makanan Setelah Operasi Batu Ginjal,- Makanan merupakan faktor utama penyebab  penyakit batu ginjal. Untuk mengatasi batu ginjal, penderita biasanya menggunakan beberapa cara seperti dengan mengonsumsi obat-obatan herbal, bahkan pada kondisi yang parah, operasi batu ginjal seringkali dilakukan. Memang, biaya operasi batu ginjal terbilang mahal, dan efek samping setelah operasi batu ginjal terkadang membuat ngeri, namun, demi didapat kesembuhan dari penyakit yang satu ini, maka penderita rela melakukan operasi.

Nah, bagi Anda yang habis melakukan operasi batu ginjal, sangat penting untuk Anda mengetahui tentang pantangan makanan apa saja yang tidak boleh dikonsumsi. Karena jika Anda salah dalam mengkonsumsi makanan, akibatnya bisa merugikan sekali lantaran bisa menyebabkan terhambatnya proses pemulihan pasca operasi batu ginjal.  Maka dari itu, Anda harus menghindari pantangan makanan supaya mempercepat proses pemulihan.


Pantangan Makanan Setelah Operasi Batu Ginjal

Pantangan Makanan Setelah Operasi Batu Ginjal


Berikut adalah pantangan makanan setelah operasi batu ginjal:

1. Tomat


Tomat merupakan jenis buah sekaligus sayuran yang menyehatkan. Tetapi tidak dengan penderita penyakit batu ginjal, karena tomat mengandung asam oksalat tinggi yang kurang baik untuk penderita ginjal. Bukan hanya buahnya saja, namun produk makanan lain yang terbuat dari olahan tomat juga sebaiknya dihindari setelah menjalankan operasi batu ginjal. 
 
2. Daging Merah

Daging merupakan makanan yang tinggi protein yang berbahaya bagi penderita batu ginjal. Karena makanan tinggi protein membuat ginjal bekerja lebih keras. Daging merah juga mengandung asam oksalat yang membuat risiko pembentukan batu ginjal semakin tinggi.

3. Kedelai dan Kacang-kacangan

Kedelai dan kacang-kacangan juga mengandung asam oksalat dengan kadar yang tinggi. Asam oksalat sangat berbahaya bagi penderita batu ginjal, karena dapat mengikat kalsium yang menjadi penyebab pembentukan batu ginjal.

4. Sayuran Berdaun Gelap

Tidak semua sayuran itu menyehatkan untuk tubuh. Bagi penderita batu ginjal, ada beberapa sayuran yang membuat masalahnya semakin parah. Seperti bayam, kacang panjang dan sayuran berdaun gelap lainnya. Sama halnya dengan makanan yang lain, sayuran berdaun gelap juga mengandung asam oksalat yang tinggi yang berbahaya untuk kesehatan penderita batu ginjal.

Itulah beberapa pantangan makanan setelah operasi batu ginjal. Dengan mengetahui pantangan makanan tersebut, Anda tidak akan sembarangan lagi dalam mengkonsumsi makanan. Karena beberapa makanan di atas dapat membuat pembesaran batu ginjal berlangsung lebih cepat.

Dan bagi Anda yang ingin mempercepat proses pemulihan setelah operasi batu ginjal, Anda bisa mengonsumsi herbal QnC Jelly Gamat yang memberi nutrisi baik untuk memulihkan kesehatan pasca operasi. Informasi lengkapnya, bisa Anda simak di >> http://penyakitbatuginjalherbal.blogspot.co.id

Semoga artikel ini bermanfaat, salam sehat...

Simak juga artikel lainnya:

Pantangan Makanan Setelah Operasi Batu Ginjal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar